Jumat, 09 Mei 2014

Me and Music


Duduk sendiri, menikmati kesunyian, merenungi hidup, mengingat kembali kenangan masa lalu, kesalahan-kesalahan maupun kenangan manis yang tlah lewat, mencari arti dari setiap kejadian, sampai memikirkan masa depan. Dengan diiringi lagu-lagu tertentu, lagu dengan irama pelan sampai sedang, melodius, agak sedih, atau dalam bahasa jawa 'nelongso' dan menyentuh. Meresapi setiap nada dari musik beserta emosi sang penyanyi.
Kadang saat-saat seperti ini muncul perasaan yang aneh. Bukan rasa sedih, rasa kehilangan, atau rasa bahagia.
Tapi sesuatu yang lain didalam hati dan pikiran...
Seperti hampa, ada rasa yang menggelisahkan, namun bukan sesuatu yang gak enak ataupun mengganggu.
Pikiran terasa ngambang, seperti berada dalam ruang lain. Kadang tubuhku juga meresponnya, muncul sedikit kepanikan kecil dalam hati, dada terasa agak sesak dan nafas jadi berat, detak jantung berdetak lebih cepat dari biasanya namun bukan karna adrenaline.
Aku gak tau pasti apa yang kualami ini, tapi yang jelas kadang aku cukup menikmati sensasi itu.
Dan apapun itu sesekali memang jadi pengisi disaat aku lagi santai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar